Categories
Resensi Resensi Buku

Andy F Noya, Kisah Hidupku

Oleh. Nita Juniarti*

 

Identitas Buku

Judul : Sebuah Biografi Andy F Noya: Kisah Hidupku

Penulis : Robert Adhi KSP

Penerbit : Kompas

Halaman : 423 Halaman

“Tidak perlu menunggu untuk bisa menjadi cahaya bagi orang-orang di sekelilingmu. Lakukan kebaikan, sekecil apa pun, sekarang juga” Andy F. Noya

Kutipan yang sangat mengharukan dari Andy F.Noya relevan sekali jika dihubungkan dengan pengiat taman bacaan masyarakat. Buku yang menceritakan tentang kisah hidup andy F. Noya, dengan berbagai inspirasinya.

Untuk menilik kisah panjang seorang jurnalis, “Kisah Hidupku” merupakan buku yang menarik dan menyenangkan untuk dibaca. Sosok lelaki berketurunan Ambo, Belanda dan portugis,  memperjuangkan hidupnya dengan penuh semangat, dari seorang anak miskin di Surabaya menjadi remaja di Jayapura dan akhirnya menjadi jurnalis di ibu kota.

Bahasa dalam buku ini sangat santai, mudah dipahami, tidak menggurui, dengan aroma jurnalisme dan membuat kita seolah-olah bertemu langsung dengan sang penutur, apalagi menggunakan kata “Aku”.  Buku ini juga bisa menjadi bahan renungan yang tepat untuk menjadi inspirasi bagi orang lain.

Buku ini sangat recommended untuk yang mencari petuah hidup dan inspirasi,  tidak berbeda dengan orang-orang hebat yang menjadi tamu di acaranya Kick and Di, kisah hidup Andy Noya sendiri sangat menginspirasi, memupuk kesadaran bahwa sesusah apa kehidupan yang kita alami jika bertekat mengubahnya maka Tuhan akan mendukung hal tersebut.

*Pengelola TBM Sigupai Membaco

Leave a Reply